March 21, 2010

Writing and Blogging today

salam blogger,

Entah sejak kapan aku sering absen blogging. Tp, sejatinya aku kangen banged corat coret disini. karena gak terbatas karakter huruf dan right time comment, haha..

Terakhir ini, aku banyak disadarkan oleh kenyataan. Terutama dalam menilai orang. Sudut pandang tak selamanya dari arah depan, tapi bisa juga dari belakang, samping kanan-kiri, atas-bawah, dan sekeliling sehingga kita mampu mengitari 360'.

seseorang bisa saja jadi baik ataupun jahat bukan karena asli dari sifatnya, tapi bisa juga karena pengaruh orang lain. Maka, perbanyaklah berteman, dengan tidak membedakan. dan pandai-pandailah mengambil hikmah dari pertemanan kita itu.

Tidak ada orang 100% baik dan 100% buruk, hanya Rasulallah saw saja yang terbebas dari dosa. Satu-satunya manusia mumtaz pilihan Allah, berbahagialah kita menjadi pengikut beliau.

Beberapa pertemanan (erat) yang kujalin dengan beberapa sahabat dekat, sedikit banyak telah mempengaruhi sikap aku dalam menjalin hubungan pertemanan baru. dan yang tetap kubawa adalah berusaha mengambil hikmah dari pertemanan itu, bukan sekedar keuntungan.

Manusia tidak selamanya selalu bersikap ini ataupun itu. Kecuali dalam bersikap bahwasanya aku seorang muslim, akhlak dan akidahku kurujuk pada Islam. Semoga kita mampu menjadi muslim sejati, amin.

No comments: